JAKARTA (CM) – Kabar kedekatan Ayu Ting Ting dengan Ivan Gunawan memang sudah lama terdengar. Dahulu memang mereka sempat dikabarkan dekat, ditambah lagi saat Ivan menyatakan keseriusannya dengan Ayu. Saat bertemu di satu acara HUT Transmedia yang ke-17 pada, Sabtu (15/12/2018) kemarin, Ivan sempat menyebutkan bahwa ia akan menikah dengan Ayu pada tahun 2019.
Hal itu bermula saat Ruben Onsu menanyakan hubungan keduanya. Ivan yang tengah bersama Ayu di atas panggung pun meminta doa. “Doain aja kita selalu bersama-sama,” ujar Ivan.
Bahkan di acara kemarin itu, Ivan sempat mengungkapkan bahwa jika jadi nantinya Transmedia dapat menyiarkan langsung pernikahan mereka nanti. “Doain saja yang terbaik. 2019 biar pemirsa Transmedia bisa melihat siaran langsung pernikahan saya dan Ayu Ting Ting,” ujar Ivan disambut dengan mata terbelalak Ayu Ting Ting.
Namun saat ditemui usai mengisi acara ‘Brownis’, Ayu Ting Ting enggan untuk mengomentari hal tersebut. Ibu satu anak itu tampak terburu-buru. Ayu meninggalkan kerumunan pertanyaan dari wartawan. Dia memang kerap melakukan hal itu seandainya ada kabar tak mengenakkan soal dirinya, seperti sebelumnya saat dikabarkan menjadi pacar bos RA Pictures, Fransen Susanto.***