News

Diduga Sunat Dana KIP, MA di Kecamatan Cigombong Diprotes

183
×

Diduga Sunat Dana KIP, MA di Kecamatan Cigombong Diprotes

Sebarkan artikel ini
Diduga Sunat Dana KIP, MA di Kecamatan Cigombong Diprotes
Ilustrasi

BOGOR (CM) – Disaat gencarnya pemerintah berusaha memberantas pungli dan tindakan korupsi diberbagai instansi, salah satu sekolah MA yang ada di Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor diduga melakukan pungli terhadap siswanya.

Dani, orang tua salah satu siswa, menyatakan, anaknya pemegang hak Kartu Indonesia Pintar (KIP) ketika menerima bantuan jumlahnya tidak sesuai dengan aturan.

“Anak saya menerima uang KIP hanya Rp. 260.000, itu pun sudah ada dalam amplop, tanpa ada rincian tertulis. Padahal setahu saya untuk setingkat SMA menerima sebesar RP. 1.000.000,” ungkapnya saat ditemui, Rabu (28/02/2018).

Ia menambahkan, uang tersebut digunakan untuk biaya seragam dan iuran siswa. “Pihak sekolah hanya bilang uang tersebut digunakan untuk membayar biaya seragam dan iuran bulanan, tapi tidak ada rincian tertulis. Saya jadi bingung, uang sebanyak itu dipotong untuk apa? Padahal anak saya baru kelas satu dan iuran bulanan pernah saya bayar,” keluhnya.

Ia berharap ada transparansi dari pihak sekolah soal potongan tersebut. “Jangan main potong begitu saja, itu menyalahi aturan,” sebutnya.

Sementara, Kepala Sekolah MA yang berinisial A, menyatakan, dirinya telah mengadakan rapat dengan orang tua siswa mengenai hal tersebut.

“Kami tidak pernah memungut bayaran, yang ada uang infak sebesar Rp. 15.000/bulan. Soal siswa menerima uang Rp. 260.000, memang ada biaya yang dibebankan kepadanya karena dia belum bayar uang seragam. Saya lakukan berdasarkan hasil rapat sebelumnya,” pungkasnya. (Hadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *