News

Warga Kecamatan Padaherang Serbu Operasi Pasar Gas LPG 3 KG

337
×

Warga Kecamatan Padaherang Serbu Operasi Pasar Gas LPG 3 KG

Sebarkan artikel ini

PANGANDARAN (CAMEON)  – Akibat kelangkaan berukuran gas 3 kilogram (kg) di wilayah Priangan timur.khususnya di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Pihak Pertamina bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Pangandaran menggelar Operasi Pasar Gas LPG 3 kilogram dengan harga Rp 16.900 pertabung.

Berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Pangandaran Nomor. 510.23/Kpts.224-Huk/2017 Operasi Pasar Kabupaten Pangandaran Gas LPG 3 KG berlangsung di Halaman Kantor Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran. Jumat (08/12/2017).

Dari pantauan CAMEON, ratusan warga berbondong -bondong datang ke Kecamatan Padaherang untuk mendapatkan satu tabung gas melon tersebut dalam operasi pasar dengan syarat membawa Fotocopy KTP dan Tabung Gas LPG 3 Kg Kosong.

Sementara itu, Camat Padaherang Kustiman, mengatakan dalam operasi pasar tabung gas ini disiapkan per Desa sebanyak 40 Tabung,” Persyaratannya mudah warga hanya membawa poto copy KTP saja, untuk harga sesuai dengan HET yaitu Rp 16.900/tabung,” katanya singkat.

Sapri salah seorang warga Desa Kedungwuluh mengaku sangat kesulitan mencari gas LPG 3 kilogram dan harganya pun di atas Rp 22.000. ” Ya beruntung ini ada operasi pasar gas elpiji tiga kilogram di kantor kecamatan. Dapat harga murah,” ucap dia.

Sapri berharap, merespon kelangkaan gas ini, pemerintah diminta tak hanya memberikan solusi sementara dengan menggelar operasi pasar. Namun, warga meminta untuk kedepannya tak lagi kesulitan mendapatkan gas melon.” Semoga kedepan harga gas 3 kilogram tetap normal sesua HET agar warga tidak kesulitan,” pungkasnya. (Andriansyah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *