PANGANDARAN (CAMEON) – Pada perayaan malam takbir di kawasan bunderan Pangandaran nyaris di warnai aksi bentrok antar dua club motor, yakni Club motor XTC dan Club motor Brigez.
Berdasarkan informasi yang didapat CAMEON, aksi tersebut ditenggarai dengan adanya isu penyerangan yang bakal dilakukan Club motor XTC terhadap Club motor Brigez. Namun, isu tersebut mendapatkan tanggapan serius oleh club motor Brigez sehingga antar kedua Club motor yang kebetulan bertemu di kawasan tugu ikan atau Bunderan Pangandaran itu nyaris terjadi bentrok.
Alhasil aksi kedua club motor tersebut dapat dilerai oleh Jajaran Kepolisian Polsek Pangandaran yang pada saat itu tengah bertugas di Pos PAM Lebaran. Bahkan, perwakilan dari kedua Club motor tersebut langsung dibawa ke Pos PAM oleh Kapolsek Pangandaran Kompol Suyadi untuk dimintai keterangannya.
“Setelah saya kumpulkan perwakilan dari kedua Club motor tersebut, ternyata pokok permasalahannya hanya salah paham saja,” ujar Kapolsek kepada CAMEON usai memediasi antar Club motor yang nyaris bentrok di Pos Lantas Pangandaran, Sabtu (24/6/2017) malam.
Suyadi berharap para club motor jangan sampai termakan isu-isu yang tidak jelas. Pasalnya, hal tersebut bisa merugikan semua termasuk pihak pecinta motor.
”Berdasarkan keterangan dari mereka, katanya club motor XTC mau nyerang club Brigez. Mendengar itu, pihak dari club motor Brigez pun langsung beraksi dan kebetulan club yang sebelumnya dikabarkan akan menyerangnya, yakni XTC tengah nongkrong di bunderan, tapi alhamdulilah permasalahan tersebut bisa kita selesaikan dengan cara musyawarah dan kami pihak kepolisian hanya memediasi saja agar di malam takbir Pangandaran aman dan juga kondusif,” pungkasnya.
Pada kesempatan itu, kedua kubu club motor yang sempat salah paham pun akhirnya berdamai dengan cara bersalaman dan berjanji akan menjaga kondusifitas pangandaran. (Andriansyah)





